Jakarta 3 Mei 2012
Tujuan Utama dari program ini adalah untuk meningkatkan
peran serta masyarakat dalam upaya peningkatan kualitas kesehatan dengan
meningkatkan pengetahuan, kemampuan, ketrampilan dan kemandirian untuk mengatasi
masalah kesehatan keluarga dan masyarakat
Program ini melatih nasabah serta kerabat yang terpilih dalam
melaksanakan aktivitas daya sehat sejahtera di berbagai cabang bekerjasama dengan
Grand Aides Foundation, Perhimpunan Dokter
Umum Indonesia (PDUI) dan Fakultas Psikologi Universitas Indonesia telah
berhasil menyeleksi 333 pendaftar dan menghasilkan 38 orang kader kesehatan.
Para kader kesehatan dalam masa pilot program selama 12 bulan, akan melayani
nasabah di 17 cabang BANK TABUNGAN PENSIUNAN NEGARA yang berada di 7 area, yaitu
Serang, Pandeglang, Bekasi, Depok, Bogor, Sukabumi dan Cianjur.
Untuk mendukung tugasnya, para kader diharuskan untuk
mengikuti 140 jam pelatihan di kelas dan ditambah dengan 20 jam praktek
lapangan. Selama pelatihan para calon kader kesehatan dibekali dengan
pengetahuan mengenai kesehatan dasar (anatomi, fisiologi dan obat – obatan dan
fungsinya), ketrampilan pemeriksaan tanda – tanda vital, serta kemampuan
berkomunikasi dengan pasien.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar